Tuesday 12 January 2016

Ford Fusion dengan mesin V6


Detroit - Pabrikan Amerika Ford merilis sedan berukuran sedang Fusion. Ford mengklaim mobil dilengkapi dengan teknologi baru yang membuat sedan lainnya ketinggalan.

Untuk penggeraknya, Fusion kini memiliki 2 model mobil hybrid dan sistem All Wheel Drive V6. Ini lah yang membuat Ford yakin performa Fusion melebihi sedan keluarga lainnya.

Pesaing Honda Accord dan Camry ini dikatakan akan mengusung mesin V6 biturbo berkapasitas 2.7 liter dengan tenaga 325 tenaga kuda dan torsi mencapai 350 lb-ft serta mengadopsi all wheel drive.

Hasilnya Fusion bisa dipastikan bakal lebih ngebut hingga 50 tenaga kuda dibandingkan Toyota Camry dan Honda Accord.

Tidak hanya mesin baru Ford Fusion, pilihan Fusion Sport yang lebih galak pun ikut disajikan. Bersama dengan 6 percepatan manual, suspensi terbaru, pelek 19 inci, grille yang lebih mewah bersama dengan desain knalpot terbaru.

Belum puas, pilihan Fusion Platinum juga diberikan dengan sentuhan titanium yang terselip di seluruh tubuhnya. Kemewahan terlihat pada tampilan grill dengan cat Magnetic, pelek 19 inci, serta sentuhan interior yang dengan kulit terbaik Cocoa dan Venetian. Namun dikatakan untuk mesinnya, model ini akan mengusung mesin 2.0 liter EcoBoost dengan sistem AWD.

Sumber : www.detik.com

Suket Rent Car
Alamat : Ruko Grand Beringin No 1 (Depan SMAN 8) Semarang
Hotline 24 Jam : 081 326 414 260 / 024-8664538
Email : suket@suketrentcar.com

Website : http://www.suketrentcar.com

No comments:

Post a Comment